Gemskul.com – Melakukan pembelian secara digital sudah banyak dilakukan di Indonesia, hal ini seiring dengan banyak perusahan startup Dompet Digital seperti DANA. Berikut adalah cara menggunakan aplikasi DANA bagi pemula.
DANA merupakan dompet digital yang populer di Indonesia, terdapat banyak kelebihan jika melakukan pembelian menggunakan DANA dibandingkan secara cash atau offline.
Selain transaksi yang cepat dan mudah hanya melalui smartphone saja, menggunakan DANA juga memungkinkan kamu bisa mendapatkan kelebihan seperti adanya cashback atau diskon sehingga harga yang ditawarkan lebih murah.
Tak jarang, DANA juga bisa digunakan sebagai pengganti ATM untuk menerima transfer uang atau untuk mengelola usaha sebagai alat terima atau sekedar transfer.
Nah bagi kamu yang tertarik untuk menggunakan aplikasi DANA, berikut ini merupakan tutorial untuk cara menggunakan aplikasi DANA bagi pemula yang bisa kamu ketahui.