Apa saja penyebab PUBG sering keluar sendiri? Force Close atau yang sering disebut oleh kita keluar sendiri adalah suatu masalah dalam game PUBG yang sering dihadapi oleh para player. Masalah ini sangat merepotkan sekali dan sangat berpengaruh terhadap kemenangan para player PUBG.
Force close saat masih di lobby game memang tidak begitu bermasalah, tetapi jika sedang dalam gameplay akan sangat mempengaruhi kemenganan kita.
Kira-kira penyebab nya apa saja ya? untuk kamu yang ingin tau penyebab keluar sendiri dalam game PUBG ini, yuk langsung simak saja penjelasan nya di bawah ini!
Perangkat yang kamu gunakan menjadi faktor utama hal ini bisa terjadi, mengapa demikian?
Jawaban nya karena untuk lancar bermain game ini harus memenuhi spesifikasi game nya sendiri. Jika spesifikasi perangkat yang kamu gunakan sudah sesuai, maka masalah ini hampir tidak akan pernah terjadi.
Banyak nya Cache atau sampah yang menumpuk di RAM perangkat kamu juga menjadi salah satu penyebab terjadi keluar sendiri pada game PUBG. Sebelum bermain pastikan kamu sudah membersihkan cache yang menumpuk di RAM ya, supaya saat bermain perangkat yang kamu gunakan memberikan performa terbaik nya.
Perlu kamu ketahui bahwa suhu perangkat juga berpengaruh pada performa yang diberikan oleh perangkat. Saat suhu dalam keadan stabil bisa dipastikan game dapat berjalan mulus tanpa adanya masalah. Namun sebaliknya, jika suhu sudah panas sekali atau overheating maka performa perangkat kamu akan menurun drastis. Hal inilah yang menyebabkan game dapat Force Close sendiri.
Banyaknya aplikasi yang berjalan di latar belakang juga sangat berpengaruh pada performa perangkat. Semakin banyak aplikasi yang dijalankan maka konsumsi terhadap RAM nya juga semakin besar.
Hal itu juga menjadi penyebab keluar sendiri saat bermain game PUBG. Pastikan kamu menghilangkan aplikasi yang sedang berjalan di latar belakang sebelum bermain ya.
Jaringan internet juga menjadi salah satu penyebab muncul nya masalah ini. Jika koneksi jaringan internet buruk maka akan terjadi lag pada game. Untuk kamu yang ingin tau penyebab pubg lag bisa baca disini.
Pastikan koneksi internet kamu bagus sebelum bermain ya agar tidak terjadi force close pada game.
Nah itulah beberapa penjelasan tentang penyebab pubg sering keluar sendiri. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi refferensi yang baik untuk kamu semua. Sekian dan terimakasih!