Gemskul.com – Ada bocoran terbaru untuk skin Chang’e yang kini kebagian skin Lunar Fest. Skin ini biasanya dirilis satu tahun sekali pada saat tahun baru China.
Pada tahun sebelumnya, hero yang mendapatkan skin Lunar Fest adalah hero Sun, sebenarnya cukup banyak hero yang sudah mendapatkan skin tipe ini, mulai dari Lolita, Luo Yi, Odette dan Aurora.
Kini, dengan hadirnya hero Chang’e dalam deretan skin Lunar Fest, total akan ada sekitar 6 skin Lunar Fest yang ada di Mobile Legends. Jumlah ini juga tentu saja sama dengan ulang tahun Mobile Legends pada tahun 2023.
Berikut ini tampilan skin hero Chang’e Lunar Fest untuk edisi Chinese New Year atau Tahun Baru China pada tahun 2023 mendatang pada game Mobile Legends.
Diatas merupakan tampilan skin terbaru untuk hero Chang’e Lunar Fest yang dikabarkan rilis pada tahun 2023 mendatang bertepatan di hari Tahun Baru China.
Skin ini terlihat sangat imut dan menggemaskan. Terlebih dengan rambut putih serta pakaian tradisional China dengan warna merah membuatnya semakin cantik. Walaupun begitu tetap saja Chang’e masih kecil ya.
Harga skin Chang’e Lunar Fest sendiri terbilang cukup murah. Harga semua skin Lunar Fest adalah sama yakni 749 diamond. Harga ini sama seperti skin Spesial pada umumnya.
Namun yang menjadi pembeda adalah skin Chang’e Lunar Fest hanya akan dijual dalam waktu terbatas, yakni pada saat Tahun Baru 2023 saja. Setelah itu, skin ini tidak dapat dibeli melalui Shop dan harus menunggu Tahun Baru depan.
Nah apakah kamu berniat untuk membeli Chang’e Lunar Fest? Untuk tanggal rilisnya sendiri masih belum dipastikan. Akan tetapi mengingat skin ini untuk memeriahkan tahun baru imlek, kemungkinan besar jatuh pada tanggal 22 Januari 2023 mendatang.
Nah itu dia informasi bocoran terbaru mengenai skin Chang’e Lunar Fest yang akan hadir pada tahun baru imlek di tahun 2023. Pastikan untuk menyiapkan diamond dari sekarang ya!