Gemskul.com – Kapan rilis anime Handa-Kun Season 2? Handa Kun merupakan sebuah prekuel dari cerita sekuel Barakamon yang dibuat berdasarkan manga dengan penulis yang sama karya Satsuki Yoshino. Prekuel ini diterbitkan pertama kali pada November 2013.
Handa-kun Sendiri masih berfokus pada karakter utama dalam sekuel nya yaitu Handa Seishuu seseorang dengan bakat menulis kaligrafi profesional, namun berbeda dari cerita aslinya dalam prekuel ini mengangkat kilas balik sang karakter utama saat dia masih bersekolah sebagai murid SMA.
Prekuel ini mendapatkan penayangan perdananya pada 8 Juli 2016 dan berakhir pada 23 September 2016 dengan total 12 episode.
Diomedea menjadi studio produksi dari anime Handa Kun, dan Yoshitaka Koyama sebagai sutradaranya, anime komedi ini mendapatkan popularitas yang sangat luar biasa setelah perilisannya.
Dengan berakhir di debut pertamanya para penggemar secara massive menanyakan kapan anime Handa-kun Season 2 akan keluar, maka dari kami akan membahas mengenai pembaruan prekuel ini !
Sangat mengecewakan setelah hampir enam tahun para penggemar menantikan anime Handa Kun Season 2, pihak resmi sampai detik ini belum juga memberikan pengumuman mengenai subjek tersebut. Dan sampai saat ini juga kami selalu memantau perkembangannya.
Mengingat hal tersebut kita memiliki beberapa informasi mengapa anime Handa Kun season 2 belum keluar sampai sekarang, Salah satunya studio diomedea sendiri memang terkenal selalu meninggalkan anime bagus di belakangnya seperti contohnya Domestic na Kanojo, Fuuka, Ahiru no Sora dan masih banyak lagi. dan kemungkinan akan juga terjadi pada Handa Kun season 2.
Akan tetapi jika ada pihak studio yang ingin mengambil alih proyek pembaruan anime Handa-kun Season 2 kemungkinan nya anime ini akan bisa diproduksi dan juga mengingat materi sumber dari manga yang masih berlangsung sampai saat ini anime Handa-kun season 2 masih memiliki kesempatan untuk kembali.
Dan apapun itu kita hanya bisa menunggu kabar dari pihak resmi dan jika sudah dikonfirmasi kami akan segera menyampaikannya pada para pembaca sekalian.
Anime ini menceritakan tentang kehidupan sehari-hari Handa Seishuu ia merupakan seorang murid SMA. Handa sangat dikagumi oleh teman-teman di sekolahnya dia pun merupakan seorang Kaligrafi jenius.
Namun masalahnya dia tidak menyadari bahwa dia itu sangat terkenal di sekolahnya dan sering menyalah artikan tentang perhatian yang diberikan lucunya Handa menganggap perhatian itu sebagai tindakan bully terhadap dirinya.
Dengan begitu dia memilih untuk selalu sendiri dan memilih untuk hidup damai, seiring waktu satu demi satu tantangan menghampirinya dan menguji kehebatan Handa dan ternyata dia selalu berhasil melaluinya sehingga kepopuleran itu makin menjadi di sekolahnya handa masih dengan prinsipnya kalau itu adalah Bully dan dengan itu cerita kehidupan Handa pun dimulai.
Anime ini menampilkan plot yang sangat lucu mengenai Karakter yang ditampilkan polos dan baik namun memiliki pemikiran yang tidak percaya diri, bagi para fans yang sudah menontonnya pasti setuju dengan hal tersebut sayangnya para fans harus menunggu di season selanjutnya.
Sekian pembahasan mengenai anime Handa Kun season 2 semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk terus membaca artikel kami selanjutnya. Terimakasih!