Lag adalah salah satu masalah yang sering kali dirasakan oleh para player dari game PUBG ini. Masalah satu ini sangat mengganggu sekali kenyamanan saat memainkan game ini. Banyak faktor yang dapat menyebabkan masalah ini, kira-kira faktor penyebab nya apa saja ya? yuk langsung simak di bawah ini.
Banyak faktor yang dapat menyebabkan masalah ini, kira-kira faktor penyebab nya apa saja ya? yuk langsung simak di bawah ini.
Hal ini sudah jelas menjadi faktor pertama yang menjadi penyebab lag pada saat bermain game PUBG. Game besutan tencent yang satu ini masuk kedalam kategori game FPS Battle Royale yang cukup berat dan memiliki spesifikasi yang cukup tinggi agar dapat lancar dalam memainkan nya.
Untuk perangkat yang memiliki spesifikasi yang kurang memadai sangat disarankan tidak memainkan game ini. Jika dipaksakan maka performa yang dihasilkan juga tidak akan maksimal.
Jaringan internet juga menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi kelancaran saat memainkan game ini. Jika jaringan internet yang kamu gunakan stabil dan cukup bagus sudah bisa dipastikan akan lancar bermain game ini. Namun sebaliknya, jika jaringan internet tidak stabil dan cenderung buruk maka akan sering kali terjadi lag saat berada dalam gameplay.
Settingan grafis dalam game juga menjadi salah satu faktor yang dapat menyebkan lag dalam game. Mengapa demikian? jawaban nya karena grafis yang ada dalam suatu game sangat berpengaruh pada frame yang dihasilkan. Semakin tinggi settingan grafis dalam suatu game maka frame yang dihasilkan juga semakin besar.
Kembali lagi pada faktor spesifikasi, jika spesifikasi perangkat yang kamu gunakan kurang mumpuni namun mensetting grafis dalam game terlalu tinggi maka frame drop akan terjadi dan performa game menjadi patah-patah. Untuk yang belum tau apa itu frame drop silahkan baca disini.
Itulah beberapa faktor penyebab lag pada game pubg yang telah kami ulas. Semoga bermanfaat dan menjadi sumber refferensi yang bagus untuk kalian. Pastikan sebelum bermain game PUBG, spesifikasi perangkat kalian harus sudah cukup mumpuni ya!