Gemskul.com – Apakah kamu sedang mengalami masalah IMEI ada tapi sinyal hilang? Jika iya jangan khawatir karena ini bukan merupakan masalah serius. Masalah seperti ini umum terjadi dan terdapat beberapa faktor penyebabnya.
Bukan berarti IMEI kamu terblokir. Tapi untuk memastikan silahkan cek IMEI HP kamu pada situs website KEMENPERIN. Apabila Hp kamu resmi dan bukan barang dari luar pasti aman masalah IMEI.
Buat kamu yang penasaran dan ingin mengetahui penyebab serta bagaimana cara mengatasi masalah ini, Langsung saja simak pembahasan lengkap berikut ini:
Ada beberapa kemungkinan yang bisa menjadi sumber dari masalah ini. Biasanya penyebab-penyebabnya adalah:
Biasanya itulah hal yang menjadi sumber dari masalah hilangnya sinyal bukan karena IMEI yang terblokir. Harap pahami dengan baik ya agar saat terjadi masalah kamu bisa cek langsung dan menemukan penyebabnya.
Setelah mengetahui apa saja penyebabnya, Gemskul juga akan berbagi bagaimana cara untuk mengatasinya. Agar berhasil harap simak dan ikuti langkah-langkah berikut ini dengan baik ya!
Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah masuk dalam mode pesawat dalam beberapa saat. Ini bertujuan untuk merefresh jaringan internet seluler kamu. Kurang lebih diamkan selama 1 menit dalam mode pesawat.
Setelah itu nonaktifkan mode pesawatnya dan tunggu hingga bar sinyal muncul. Apabila masih tidak ada juga berarti memang sedang ada gangguan operator dan kamu harus menunggunya.
Cara kedua yang bisa kamu lakukan adalah dengan melakukan restart Hp. Biarkan reboot agar kembali fresh semua sistemnya. Setelah melakukan restart silahkan cek kembali apakah sinyal sudah muncul atau belum.
Bisa saja kamu kelupaan untuk mengaktifkan data SIM card yang digunakan. Silahkan cek dan pastikan dengan mengunjungi menu penagatura. Setelah itu pilih Jaringan. Cek Apakah SIM Card yang kamu gunakan sudah aktif atau belum.
Terkadang pada beberapa daerah ada yang masih kesulitan sinyal operator. Bisa saja kamu lock ke jaringan 4G tetapi tidak stabil. Ini yang biasanya menyebabkan sinyal suka hilang sendiri.
Solusi terbaiknya adalah mengatur jaringan kamu support otomatis. Ini akan membuat lebih baik karena sinyal tidak akan hilang. Cara ini hingga sekarang terbilang masih sangat efektif untuk diterapkan.
Terakhir apabila memang masih belum juga muncul, kamu bisa matikan hp lalu pindahkan SIM Card ke Hp lain. Apabila ternyata muncul sinyal pada Hp lain maka kemungkinan besar Hp kamu terdapat kerusakan pada bagian jaringan. Sebaiknya bawa ke tempat service untuk segera diperbaiki.
Akhir Kata
Nah itulah penjelasan lengkap mengenai Cara Mengatasi Sinyal Hilang tapi IMEI ada dari Gemskul. Semoga dengan adanya artikel ini bisa membantu kamu untuk menemukan solusi terbaik dalam menangani masalahnya. Sekian dan Terimakasih!