Gemskul.com – Aspirants Unite bagian kedua akan segera dimulai, dimana kali ini Mobile Legends akan merilis skin anime untuk hero Ruby dan Angela.
Aspirants Unite merupakan kolaborasi yang cukup lama dihadirkan oleh Moonton, dimana pada fase pertama, Mobile Legends merilis skin Aspirant untuk hero Layla dan Fanny.
Sebenarnya skin Anime Layla dan Fanny sempat menghadirkan resale beberapa waktu lalu, namun event tersebut dibatalkan dan mungkin dikarenakan jadwal Aspirants Unite Phase 2 saling berdekatan.
Hal ini memang karena banyak pemain yang sudah tidak sabar menantikan skin Ruby dan Angela versi animenya, nah berikut ini adalah informasi jadwal rilisnya.
Event Aspirants Unite untuk skin Angela dan skin Ruby akan berlangsung pada tanggal 3 Desember 2022 dan selesai pada tanggal 4 Januari 2023.
Untuk tampilan Event dan cara mendapatkan skin Angela dan Ruby sebenarnya sama seperti sebelumnya.
Dimana setelah 10x draw, kamu akan memutar sebuah Pinball yang berakhir dengan tiga pilihan, dan jika kamu berhasil sebanyak tiga kali ke tempat yang sama kamu akan mendapatkan skin Ruby.
Oh iya, untuk aturan terbaru pada event Aspirants Unite kali ini adalah pemain akan mendapatkan skin Ruby Aspirant terlebih dahulu.
Skin Ruby sudah dipastikan akan didapatkan pertama kali, dan untuk yang kedua kamu akan mendapatkan skin Angela, untuk selanjutnya adalah skin Epic Limited.
Bagi cukup disayangkan, bagi kamu yang mengincar skin Angela akan membutuhkan harga yang lebih mahal dibandingkan dengan skin Aspirants Ruby.
Demikian diatas merupakan informasi mengenai jadwal rilis event Aspirants Unite di Mobile Legends. Semoga bermanfaat ya!