Gemskul.com – Tsugumomo season 3 menjadi anime yang kehadirannya sangat dinantikan oleh para penggemarnya sampai sekarang. Telah hadir dengan dua musim sebelumnya dan terbilang sukses karena mendapatkan rating yang cukup bagus.
Tsugumomo adalah sebuah project manga pada awalnya sebelum didaptasi menjadi anime. Ditulis oleh Yoshikazu Hamada dan berhasil menulis hingga 30 volume manga. Dimulai sejak tanggal 20 November 2007 dan masih berlangsung sampai sekarang.
Setelah Project Manganya sukses dan mendapatkan respon yang baik, akhirnya dibuatkan project adaptasi anime nya. Dikerjakan oleh Studio Zero-G dan berhasil memproduksi total 12 episode untuk musim pertamanya.
Debut musim pertamanya berlangsung sejak tanggal 3 April 2017 hingga berakhir pada tanggal 19 Juni 2017. Terbilang sukses untuk anime Tsugumomo season 1 karena mendapatkan rating 7.1 pada situs MyAnimeList.
Tidak berselang lama sejak berakhir season pertamanya, kemudian dilanjutkan lagi project adaptasi animenya. Hadir dengan judul yang berbeda yaitu Tsugu Tsugumomo. Masih diproduksi oleh studio yang sama dan juga dengan total 12 episode untuk musim keduanya.
Tsugu Tsugumomo memulai debutnya pada tanggal 5 April 2020 dan berakhir pada 21 Juni 2020 lalu. Ternyata hasilnya sangat bagus karena mendapatkan peningkatan rating, yang pada musim pertama hanya mendapatkan 7.1 berubah pada musim keduanya dengan rating 7.45.
Anime yang menggunakan perpaduan Tema School. Mythology, dan Harem serta dikombinasikan dengan Genre Action Comedy, Supernatural, dan juga Ecchi membuat alur ceritanya menjadi lebih menarik dan seru untuk diikuti.
Pertanyaannya, Apakah akan ada lanjutan anime Tsugumomo season 3? Kapan Tanggal Rilisnya? Nah bagi kamu yang penasaran dan ingin mengetahui bagimana update informasi terbarunya, Silahkan simak langsung pada pembahasan lengkap berikut ini!
Studio Zero-G sebagai Pihak Official yang menggarap adaptasi anime Tsugumomo dan Tsugu Tsugumomo masih belum memberikan informasi terupdate apakah akan hadir lanjutan musim ketiganya atau tidak.
Namun walaupun begitu, Jika di masa mendatang ada inforamsi tentang kapan rilis anime Tsugumomo season 3 akan segera kami update di sini!
Karena Tsugumomo merupakan anime yang berasal dari adaptasi manganya, maka untuk memprediksi akan ada lanjutan musim ketiganya atau tidak bisa melihat dari project manganya.
Sejauh ini Project Manga Tsugumomo sudah mencapai total 30 Volume dan statusnya masih ongoing hingga sekarang. Ini menjadi pertanda positif bahwa akan sangat mungkin hadir anime Tsugumomo season 3 di masa mendatang.
Dari segi stok alur cerita juga masih banyak, didukung dengan project manganya yang juga masih berlanjunt. Namun tetap saja keputusan final berada di tangan Pihak Official akan melanjutkan musim ketiganya atau tidak.
Apabila memang benar akan hadir anime Tsugumomo season 3, kami prediksi pada tahun 2024 atau 2025 mendatang anime ini akan hadir dan siap untuk rilis. Kita nantikan saja bersama update selanjutnya dari Pihak Official!
Dalam cerita rakyat Jepang ada “Tsukumogami” yang berarti objek yang memiliki jiwa, menjadi hidup dan sadar diri. Tsukomogami terbagi menjadi dua jenis yaitu “Tsugumomo” dan “Amasogi”
Tsugumomo berarti dewasa dan telah berkembang selama bertahun-tahun. Sedangkan Amasogi adalah roh yang menyimpang dan lahir dengan tujuan destruktif atau penghancuran.
Kazuya Kagami tidak pernah pergi tanpa Obi ibunya setelah kematiannya. Baik di Rumah ataupun di Sekolah, dia selalu membawa Obi bersamanya. Suatu hari saat Kazuya hampir kehilangan nyawanya karena amasogi menyerangnya, Obi kesayangan miliknya berubah dan mencegah amasogi.
Obi tersebut berubah menjadi seorang Gadis Cantik. Memperkenalkan dirinya kepada Kazuya sebagai Kiriha, Tsugomomo yang dulunya mendampingi Ibu Kazuya.
Kehadiran Kiriha membuat Kazuya menemukan dunia yang sebelumnya tidak pernah ia lihat, yaitu sebuah dunia para dewa dan Tsugomomo.
Kazuya menjadi seorang yang selalu menarik hal-hal ghaib mendekat kepada dirinya setelah kehadiran Kiriha. Akhirnya Kazuya mendapatkan perintah dari Dewa Tanah untuk bertugas sebagai pengusir setan dan mengalahkannya.
Nah itulah update informasi terbaru dari anime Tsugumomo season 3. Semoga bermanfaat dan bisa menjadi wawasan baru yang menjawab rasa rasa penasaran kamu. Sekian dan Terimakasih!